SRIWIJAYA
SRIWIJAYA
Sriwijaya didirikan oleh seseorang yang mulanya sebagai pejabat rendahan (Semacam Ketua RT). Gelar dan Namanya Dapunta Hyang.
Dapunta Hyang pada akhirnya berhasil memiliki pengikut hingga membentuk pemerintahan yang efektif. Dapunta kemudian merebut Minanggatawaman dan mendirikan Sriwijaya, selepas itu berhasil mengalahkan Kerajaan Melayu. Setelah ini Sriwijaya berkembang pesat sebelum akhirnya ditaklukan Chola.
Bukti bahwa Dapunta Hyang mulanya hanya sebagai pegawai RT dapat dipahami dari Prasasti Ranapati (787), yaitu Prasasti beraksara kawi & berbahasa Jawa kuno yang didalamnya menggambarkan gelar-gelar yang berlaku pada masa itu. Dalam Prasasti ini disebut jika "Dapunta" adalah gelar pejabat bawahan (Sekelas RT) yg mengatur desa sima.
Prasasti tersebut menceritakan tentang seorang tokoh bernama Sri Ranapati yg memerintahkan pejabat bawahannya utk mengatur suatu desa sima (bebas pajak).
Para pejabat bawahan itu bernama :
- Dan karayan hamandran
- Dapunta tis mahalaka
- Dan karayan wakka san danu i
- Dapunta mannulu
- Dapunta tira
- Dan tiru nagalaha
- Dapunta lanligwarah
Prasasti Sri ranapati, dibuat pada masa pemerintahan Rakai Panaraban menjadi Raja di Medang Mataram. Prasasti ini dapat diartikan sebagai salah satu artefak berbentuk keputusan resmi yang dikeluarkan oleh penguasa atau raja yang berisi pengumuman, peraturan dan perintah.