MENJELANG HARI KIAMAT BANYAK ORANG JADI KAYA DAN TIDAK ADA ORANG YANG MAU TERIMA SEDEKAH SERTA JUMLAH WANITA SANGAT BANYAK SEDANGKAN PRIA SEDIKIT
MENJELANG HARI KIAMAT BANYAK ORANG JADI KAYA DAN TIDAK ADA ORANG YANG MAU TERIMA SEDEKAH SERTA JUMLAH WANITA SANGAT BANYAK SEDANGKAN PRIA SEDIKIT
1. Hadits dari Abu Hurairah radhiallahu'anhu berkata, Nabi ? bersabda :
"Tidak akan terjadi hari kiamat hingga terjadi pada kalian harta yang banyak melimpah kemudian timbul kekacauan. Saat itu pemilik harta berharap ada orang yang mau menerima sedekahnya dan hingga dia menawar-nawarkannya, lalu berkata, orang yang ditawarkan; aku tidak membutuhkannya".
???? {HR. Shahih al-Bukhari : No. 1323}
? Derajat hadits ini Shahih
2. Hadits dari Haritsah bin Wahab, ia berkata, Aku mendengar Nabi ? bersabda :
"Bersedekahlah, karena nanti akan datang kepada kalian suatu zaman yang ketika itu seseorang berkeliling dengan membawa sedekahnya, namun dia tidak mendapatkan seorangpun yang menerimanya. Lalu ada seseorang yang mengatakan, "Seandainya kamu datang membawanya kemarin, pasti aku akan terima. Adapun hari ini aku tidak membutuhkannya lagi".
???? {HR. Shahih al-Bukhari : No. 1322}
? Derajat hadits ini Shahih
3. Hadits dari Abu Musa radhiallahu'anhu dari Nabi ? bersabda :
"Pasti akan datang pada manusia suatu zaman yang ketika seseorang berkeliling membawa sedekah emas, lalu ia tidak mendapati seseorang yang mau menerimanya lagi. Lalu akan terlihat satu orang laki-laki akan diikuti oleh empat puluh orang wanita, yang mereka mencari kepuasan dengannya karena sedikitnya jumlah laki-laki dan banyaknya wanita."
???? {HR. Shahih al-Bukhari : No. 1325}
? Derajat hadits ini Shahih